Pengantar :
Segala puji bagi Allah. Salawat dan salam semoga selalu tercurah kepada Rasulullah, para sahabatnya, dan segenap pengikut mereka yang setia.
Amma ba’du.
Umat Islam di sepanjang masa sangat membutuhkan petunjuk Allah dan bimbingan Rasul-Nya serta keterangan para ulama. Oleh sebab itu ilmu al-Qur’an dan as-Sunnah dalam kehidupan seperti ruh di dalam tubuh seorang insan. Tanpa ilmu maka tidak akan tegak bangunan iman dan tidak akan lurus praktek penghambaan kepada Allah.
Oleh sebab itulah dengan memohon taufik kepada Allah semata kami berusaha menyajikan kepada segenap pembaca sebuah kumpulan hikmah dan faidah bagi diri kami dan kaum muslimin sekalian, semoga bisa menambah ketakwaan kita kepada Allah.
Kumpulan tulisan ini mungkin tidak layak untuk disebut sebuah buku atau pembahasan yang lengkap dan ilmiah, namun sekedar susunan keterangan dan kutipan perkataan para ulama beserta sedikit penjelasan dan uraian terhadap apa yang telah mereka sampaikan.
Sembari kami memohon kepada Allah dengan segala nama-Nya yang terindah dan sifat-sifat-Nya yang maha mulia, semoga Allah mengampuni dosa-dosa kami dan memberikan petunjuk kepada kami dan segenap kaum muslimin kepada jalan yang lurus; jalan yang mengantarkan kaum beriman ke dalam surga dan meraih kenikmatan memandang wajah-Nya yang mulia…
Apabila terdapat kesalahan dan kekeliruan di dalamnya maka itu adalah dari kekurangan kami dan kami sangat berterima kasih kepada siapa saja yang memperbaikinya. Dan apabila ada yang benar dan bermanfaat maka itu semua adalah karunia dari Allah semata.
Yogyakarta, Jum’at 5 Rabi’ul Akhir 1437 H
Penyusun :
Pengelola Website Ma’had al-Mubarok